GP Ansor & IAIN Palopo akan Gelar Mujahadah, Doakan Kelancaran Ibadah Haji 1445

GP Ansor & IAIN Palopo akan Gelar Mujahadah, Doakan Kelancaran Ibadah Haji 1445

GP Ansor Palopo bekerja sama dengan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo akan menggelar kegiatan Mujahadah dan Doa Bersama kelancaran pelaksanaan ibadah haji tahun 1445 H.

Islami, Hijaupopuler.id

Dalam rangka mendukung kelancaran pelaksanaan ibadah haji tahun 1445 H, Ansor Palopo bekerja sama dengan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo akan menggelar kegiatan Mujahadah. 

Acara ini dijadwalkan 3 Juni 2024, berlangsung di Masjid IAIN Palopo dan diharapkan dihadiri oleh ratusan jamaah yang akan bersama-sama memanjatkan doa dan zikir untuk para calon jemaah haji.

Ketua GP Ansor Palopo, Reski Azis menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial dan spiritual organisasi untuk mendoakan para calon jemaah haji khususnya yang dari Palopo agar diberikan kemudahan dan keselamatan selama menjalankan ibadah di Tanah Suci.

"Kami berharap melalui Mujahadah ini, para calon haji dapat menjalankan ibadahnya dengan lancar dan kembali ke tanah air dengan membawa haji yang mabrur," ujarnya.

Rektor IAIN Palopo, Dr. Abbas Langaji yang turut mendukung kegiatan ini, menyampaikan pentingnya dukungan spiritual dari masyarakat. Juga tak lupa mendoakan amirul hajj yaitu Menteri Agama RI, KH Yaqut Cholil Qoumas, beserta seluruh jajaran agar selalu diberi kekuatan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada para jamaah haji Indonesia.

"Ibadah haji adalah salah satu rukun Islam yang memerlukan persiapan yang matang, baik dari segi fisik, mental, maupun spiritual. Doa dan zikir bersama ini merupakan bentuk kepedulian kita dalam mendukung para jemaah yang akan berangkat melakukan ibadah haji, dan yang paling penting juga kita doakan kesehatan dan keselamatan Bapak Menag Yaqut dan jajarannya, juga para petugas haji agar bisa maksimal melayani para jamaah, " harapnya.

Dengan rencana terselenggaranya kegiatan ini, Ansor Palopo dan IAIN Palopo berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi kesuksesan pelaksanaan ibadah haji tahun ini. Selain itu, kegiatan semacam ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antarumat Islam di Kota Palopo.

Dengan semangat kebersamaan dan doa yang tulus, masyarakat Palopo menunjukkan dukungan penuh bagi para calon haji tahun 1445 H, berharap mereka dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan khusyuk.

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow