Kompetisi Matematika Antar Siswa se-Sulsel di UIN Palopo MathAction 2025 Resmi Berakhir
Kemampuan berpikir analitik menjadi kebutuhan penting di era modern, dan kegiatan seperti MathAction berperan besar dalam menumbuhkan semangat ini. Foto : Humas UIN Palopo.
Palopo | hijaupopuler.id
Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Pendidikan Matematika Universitas Islam Negeri (UIN) Palopo sukses menggelar kegiatan Mathematics Competition tahun 2025 tingkat SMA/SMK/MA sederajat se-Sulawesi Selatan. Kegiatan yang dikenal dengan nama MATHACTION 2025 ini berlangsung selama tiga hari, mulai Jumat-Minggu (10-12/10/2025) kemarin, bertempat di Auditorium Phinisi di kampus 2 jalan Bitti Kelurahan Balandai Kecamatan Bara.
Ketua Program Studi (Prodi) Pendidikan Matematika, Dr Nur Rahma MPd, dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan MathAction ini merupakan ajang positif dan inspiratif bagi para pelajar. Melalui kompetisi ini, siswa tidak hanya diuji kemampuan matematikanya, tetapi juga dilatih untuk berpikir kritis, kreatif dan logis dalam memecahkan masalah.
Menurutnya, kemampuan berpikir analitik menjadi kebutuhan penting di era modern, dan kegiatan seperti MathAction berperan besar dalam menumbuhkan semangat tersebut.
“Kegiatan ini sangat relevan dengan tuntutan dunia saat ini yang mengharuskan generasi muda memiliki kemampuan berpikir analitis yang kuat,” ungkapnya.
Ia juga menambahkan bahwa ajang ini menjadi wadah untuk membangun semangat kompetisi yang sehat antar siswa dari berbagai daerah. Selain itu, kegiatan ini membuka ruang bagi peserta untuk saling berbagi pengetahuan, pengalaman dan memperluas jejaring antar sekolah. Ia pun berharap agar kegiatan MathAction dapat terus dilaksanakan secara konsisten setiap tahun dengan cakupan yang lebih luas.
“Ke depan, kami berharap MathAction bisa menjangkau tingkat nasional bahkan regional, serta menghadirkan variasi lomba yang lebih beragam seperti mathematical modeling, logic games atau project-based mathematics, sehingga siswa dapat mengeksplorasi penerapan matematika dalam konteks kehidupan nyata,” harapnya.
Sementara itu, Ketua HMPS Pendidikan Matematika, Ahmad Syahidul Haq Munir, menjelaskan bahwa kegiatan ini diikuti oleh 64 peserta dari berbagai sekolah di Sulawesi Selatan. Cabang lomba yang dipertandingkan adalah Olimpiade Matematika yang terdiri dari beberapa babak.
Rangkaian kegiatan dimulai pada hari Jumat, dengan babak pertama (penyisihan) di Auditorium Phinisi pukul 14.00–15.30 Wita. Keesokan harinya, berlangsung babak kedua (board game) di Gedung M pukul 13.30–14.30 Wita, dilanjutkan babak ketiga (quizizz) pukul 15.00–16.30 Wita.
Lalu kemarin, Minggu, digelar babak final (tender game) di Auditorium Phinisi pukul 08.00–09.30 Wita. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pengumuman juara serta penutupan kegiatan pada pukul 10.00–11.30 Wita.
Tak lupa ia menyampaikan harapannya, bahwa kegiatan MathAction 2025 ini bisa menjadi wadah bagi para pelajar untuk mengasah kemampuan, meningkatkan semangat belajar matematika, serta mempererat hubungan antar sekolah di Sulawesi Selatan melalui kompetisi yang edukatif dan inspiratif.
Adapun yang berhasil menjadi Juara 1 pada ajang ini adalah dari SMA Negeri 1 Tana Toraja, disusul SMA Negeri 3 Palopo sebagai Juara 2 dan 3, serta SMA Negeri 1 Palopo sebagai Juara Harapan 1 dan 2.
Alhamdulillah, saya sangat mengapresiasi kegiatan MathCamp 2025 yang telah sukses diselenggarakan oleh HMPS Pendidikan Matematika. Kegiatan ini tidak hanya menjadi wadah pengembangan intelektual mahasiswa, tetapi juga menjadi ruang untuk membentuk karakter, kerja sama tim, dan semangat kepemimpinan di kalangan generasi muda kita.
Wakil Rektor (Warek) Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama UIN Palopo, Dr Takdir Ishak MH MKM, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini.
"Atas nama pimpinan, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia, peserta, dan dosen pendamping yang telah berkontribusi dalam menyukseskan kegiatan ini. Ini merupakan bukti nyata bahwa mahasiswa kita mampu menciptakan kegiatan yang bermakna, kreatif, dan berorientasi pada pengembangan diri yang holistik," bukanya.
Warek Takdir juga menyampaikan komitmennya untuk mendorong agar kegiatan-kegiatan seperti ini terus berlanjut dengan inovasi dan semangat kolaboratif yang lebih besar. Bidang kemahasiswaan menurutnya akan terus memberikan dukungan, baik secara moril maupun melalui fasilitasi program-program yang mendukung pengembangan potensi mahasiswa.
"Semoga MathCamp ini menjadi inspirasi bagi HMPS lainnya untuk terus menciptakan kegiatan yang positif, mendidik, dan memberi dampak nyata bagi civitas akademika dan masyarakat sekitar," kunci Takdir.
Apa Reaksi Anda?






