IAIN Palopo MoU dengan UII Yogyakarta, Perkuat SDM & Tri Dharma Perguruan Tinggi
Penandatanganan Memorandum of Undertanding (MoU) di Gedung Kuliah Umum Prof Dr Sarjito UII, Rabu, 31 Januari 2024.
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo terus memperluas jaringan nasional melalui kerja sama dengan Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta. Kesepahaman kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Undertanding (MoU) di Gedung Kuliah Umum Prof Dr Sarjito UII, Rabu, 31 Januari 2024.
Penandatanganan ini dilakukan langsung Rektor IAIN Palopo Dr Abbas Langaji MAg dan Rektor UII Prof Fathul Wahid ST MSc PhD dalam kesepahaman tentang penguatan Tri Dharma perguruan Tinggi dan Penguatan SDM kedua belah pihak.
Dalam lawatan ke UII ini juga dilakukan penandatanganan kerja sama antara Fakultas Syariah IAIN Palopo dan Fakultas Hukum UII.
Rektor IAIN Palopo Abbas Langaji mengawali sambutannya dengan menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat pihak UII. Rektor Abbas berharap kerja sama kedua perguruan tinggi ini bisa saling berkontribusi utamanya dalam aspek penguatan bidang hukum di IAIN Palopo.
Fakultas hukum yang ada di UII kita tahu bersama adalah salah satu fakultas hukum terbaik di Indonesia, untuk itu kata Rektor IAIN Palopo berupaya membawa fakultas yang ada di IAIN Palopo pada kiblat yang lebih baik agar terwujudnya kualitas pendidikan yang berdaya saing.
Rektor berharap, kerja sama ke depannya dilakukan dengan beberapa program seperti visiting lecture, studium generale maupun pertukaran mahasiswa dalam kebijakan MBKM. “Kami berharap UII bisa menjadikan Fakultas Syariah IAIN Palopo sebagai anak angkatnya” imbuhnya.
Sementara itu Rektor UII Prof Fathul Wahi dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas terjalinnya kerja sama dengan IAIN Palopo. Di hadapan delegasi IAIN Palopo Prof Fathul menjelaskan secara singkat profil dan Sejarah UII dimana UII saat ini menjadi rumah 30 ribu mahasiswa.
Selain itu juga disampaikan beberapa pencapaian UII baik di tingkat nasional dan internasional. Menurutnya, momentum terjalinnya kerja sama semacam ini dapat membuka lebih banyak kesempatan bagi para mahasiswa dan juga dosen untuk bertukar pengalaman, pengetahuan, serta melakukan penelitian bersama.
Didiharapkan bersama kerja sama kedua belah pihak tidak monoton, artinya kerja sama yang dilakukan ke depan menghasilkan keluaran-keluaran sesuai apa yang ingin dicapai.
Pertemuan IAIN Palopo dengan UII dihadiri oleh Rektor Prof Fathul Wahid MSc PhD, Wakil Rektor Bidang kemitraan dan kewirausahaan Ir Wiryono Raharjo March PhD, Dekan fakultas Hukum Prof Dr Budi Agus Riswandi SH MHum, Wakil Dekan Bidang Keagamaan, Kemahasiswaan dan Alumni Drs Agus Triyanta MA MH PhD, Ketua Jurusan Hukum Dr Mahrus Ali SH MH Ketua Program Studi Hukum Program Sarjana Dodik Setiawan Nur Heriyanto, SH MH.
Ketua Program Studi Hukum Bisnis Program Sarjana Mukmin Zakie SH MHum PhD, Sekretaris Program Studi Hukum Program Sarjana Bagya Agung Prabowo SH MHum PhD, Sekretaris Program Studi Hukum Bisnis Program Sarjana, Sekretaris Program Studi Hukum Bisnis Program Sarjana Fuadi Isnawan SH MH dan Kepala Divisi Kemitraan Dalam Negeri Bambang Suratno ST MT PhD.
Sementara delegasi IAIN Palopo ialah Rektor IAIN Palopo Dr Abbas Langaji MAg, Dekan Fakultas Syariah Dr Muhammad Tahmid Nur, Ketua Unit Penjaminan Mutu Fakultas Syariah Firmansyah SH MH, staf Rektor Miftah Farif Mujur Ssos dan Ahli Pertama Pranata Hubungan Masyarakat Jefri SSos MPd.
Humas IAIN Palopo
Apa Reaksi Anda?