Mahasiswa UIN Palopo Diskusi Interkultural dengan Mahasiswa Kampus di Turki Ini

Mahasiswa UIN Palopo Diskusi Interkultural dengan Mahasiswa Kampus di Turki Ini
Mahasiswa UIN Palopo Diskusi Interkultural dengan Mahasiswa Kampus di Turki Ini
Mahasiswa UIN Palopo Diskusi Interkultural dengan Mahasiswa Kampus di Turki Ini

Melalui forum ini, peserta tidak hanya berdiskusi mengenai tantangan global, tetapi juga saling bertukar pandangan tentang budaya, kebiasaan akademik, hingga pengalaman hidup di negara masing-masing. Foto : Humas UIN Palopo.

Palopo | hijaupopuler.id

Kegiatan Beyond Borders: Intercultural Speaking Event, dikabarkan kembali menjadi jembatan penghubung antarbudaya, dengan mempertemukan mahasiswa Bursa Technical University, Turki, dengan mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Palopo, dalam sebuah forum diskusi internasional yang berlangsung secara daring, Sabtu (15/11/2025) lalu.

Para mahasiswa kampus hijau mengikuti kegiatan tersebut, terpusat di Laboratorium Komputer Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (TIPD), di kampus 1 jalan Agatis Kelurahan Balandai Kecamatan Bara.

Event yang mengusung tema komunikasi lintas budaya ini menghadirkan sejumlah topik diskusi yang berfokus pada Sustainable Development Goals (SDGs) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan, serta isu-isu keseharian yang relevan dengan kehidupan mahasiswa.

Melalui forum ini, peserta tidak hanya berdiskusi mengenai tantangan global, tetapi juga saling bertukar pandangan tentang budaya, kebiasaan akademik, hingga pengalaman hidup di negara masing-masing.

Inisiasi kegiatan ini berawal dari upaya dosen UIN Palopo, Amalia Yahya, yang menjalin komunikasi dengan pihak Bursa Technical University. Kolaborasi lalu ditindaklanjuti oleh Ketua Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) pada Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK), serta Ketua Tim Global Office UIN Palopo.

Kerja sama lintas institusi ini juga melibatkan panitia dari kedua belah pihak, di antaranya Mr Levent dari Bursa Technical University, serta Husnaini selaku Ketua Prodi PBI, Akbar sebagai Ketua Tim Global Office, Devi selaku Sekretaris Prodi PBI, dan Mustika sebagai dosen PBI.

Sebanyak 40 mahasiswa berpartisipasi dalam kegiatan ini, masing-masing 20 dari Bursa Technical University dan 20 dari UIN Palopo. Antusiasme peserta terlihat sepanjang sesi diskusi, di mana kedua kelompok mahasiswa aktif bertukar cerita mengenai pengalaman studi, cara pandang terhadap isu global, hingga dinamika budaya sehari-hari.

Suasana dialog yang hangat dan interaktif membuat kegiatan ini menjadi ruang belajar bersama yang memperkaya wawasan mereka.

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow