Haul Pertama HM Tonang, Jejak Kaderisasi yang Terus Menyala di Sulsel

Haul Pertama HM Tonang, Jejak Kaderisasi yang Terus Menyala di Sulsel
Haul Pertama HM Tonang, Jejak Kaderisasi yang Terus Menyala di Sulsel

Nilai perjuangan H Muhammad Tonang diyakini akan terus hidup dan menjadi inspirasi bagi kader Ansor di Sulawesi Selatan. Foto : Ansor Maros. Almarhum HM Tonang (tengah).

Maros | hijaupopuler.id

Peringatan Haul ke-1 almarhum HM Tonang menjadi momentum mengenang keteladanan dan dedikasi tokoh Kementerian Agama Sulawesi Selatan sekaligus Ketua Dewan Penasehat GP Ansor Provinsi Sulsel tersebut. Almarhum wafat pada 19 Desember 2024 di Jakarta saat menjalankan tugas negara.

Kepergian Tonang meninggalkan duka mendalam, tidak hanya bagi keluarga besar Kementerian Agama, tetapi juga bagi seluruh kader GP Ansor. Bagi Ansor, almarhum bukan sekadar pimpinan, melainkan figur orang tua dan pembina yang konsisten menguatkan kaderisasi.

Saat menjabat sebagai Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Maros, HM Tonang aktif mendorong kaderisasi NU melalui PKPNU serta pembinaan kader GP Ansor. Dari proses tersebut lahir banyak kader yang kini berkiprah sebagai tokoh masyarakat, pendidik, dan pejabat berintegritas.

Almarhum menanamkan nilai bahwa kaderisasi adalah proses pembentukan karakter, cinta tanah air, dan keberanian memperjuangkan kebenaran. Keteladanan itulah yang terus dikenang dan dilanjutkan para kader.

Haul ke-1 HM Tonang akan diperingati pada Sabtu, 20 Desember hari ini, oleh Pimpinan Wilayah GP Ansor Sulawesi Selatan, khususnya GP Ansor Kabupaten Maros, sebagai bentuk doa dan penghormatan atas jasa-jasa almarhum.

Nilai perjuangan H Muhammad Tonang diyakini akan terus hidup dan menjadi inspirasi bagi kader Ansor di Sulawesi Selatan.

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow