Tim Asesor Lakukan Asesmen Akreditasi Prodi KPI UIN Palopo

Tim Asesor Lakukan Asesmen Akreditasi Prodi KPI UIN Palopo
Tim Asesor Lakukan Asesmen Akreditasi Prodi KPI UIN Palopo
Tim Asesor Lakukan Asesmen Akreditasi Prodi KPI UIN Palopo

UIN Palopo melalui Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah menggelar asesmen lapangan akreditasi Prodi KPI sebagai upaya peningkatan mutu akademik dan target predikat unggul. Foto : Humas UIN Palopo.

Kabar | hijaupopuler.id

Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah (FUAD) Universitas Islam Negeri (UIN) Palopo resmi memulai kegiatan Asesmen Lapangan (Aslap) Akreditasi Program Studi (Prodi) Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI). Kegiatan ini berlangsung di Aula Mini FUAD, Kampus III UIN Palopo, Jalan Tokasirang, Kelurahan Balandai, Kecamatan Bara, Kamis (15/1/2026).

Asesmen lapangan ini menjadi bagian penting dari upaya penjaminan dan peningkatan mutu akademik Prodi KPI, sekaligus komitmen UIN Palopo dalam memperkuat kualitas tata kelola pendidikan tinggi.

Pembukaan asesmen dilakukan oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kelembagaan UIN Palopo, Munir Yusuf, yang mewakili Rektor. Dalam sambutannya, ia menyampaikan ucapan selamat datang kepada tim asesor, yakni Yopi Kusmiati dan Riri Darmastuti.

Munir Yusuf menegaskan bahwa asesmen lapangan merupakan tahapan strategis dalam proses akreditasi melalui penelaahan dokumen, validasi data, serta verifikasi langsung di lapangan.

“Melalui asesmen ini, kami berharap proses akreditasi dapat berjalan lancar dan menghasilkan predikat unggul. Bahkan, ini diharapkan menjadi capaian bersejarah sebagai program studi pertama di lingkungan FUAD yang meraih akreditasi unggul,” ujarnya.

Asesmen lapangan ini berlangsung dua hari, melibatkan unsur pimpinan universitas, pimpinan fakultas, dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, alumni, serta para pemangku kepentingan Prodi KPI. Proses ini bertujuan untuk memperoleh gambaran komprehensif terkait kualitas akademik, tata kelola kelembagaan, serta layanan pendidikan yang telah berjalan.

Dalam rangkaian asesmen tersebut, tim asesor juga melakukan wawancara dengan dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, dan alumni guna memperoleh gambaran nyata mengenai proses pembelajaran, inovasi kurikulum, serta kualitas layanan akademik di Prodi KPI.

Selain aspek akademik, asesmen lapangan turut menekankan kesiapan sarana dan prasarana pendukung, seperti laboratorium penyiaran, perpustakaan, serta pemanfaatan teknologi informasi dalam menunjang proses belajar mengajar. Verifikasi langsung ini diharapkan dapat menunjukkan kesiapan Prodi KPI dalam memenuhi seluruh standar akreditasi unggul.

Melalui asesmen ini, UIN Palopo menargetkan capaian akreditasi unggul bagi Prodi KPI, yang diharapkan mampu meningkatkan reputasi akademik institusi, memperkuat kepercayaan publik, serta membuka peluang yang lebih luas bagi lulusan dalam memasuki dunia kerja.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Rektor II Bidang Administrasi Umum, Perencanaan, dan Keuangan (AUPK), Masruddin, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerja Sama, Takdir Ishak, Kepala Biro Akademik, Keuangan, dan Umum (AKU), M Arsyad Ambo Tuo, Direktur Pascasarjana, Muhaemin, Dekan FUAD, Abdain, Dekan Fakultas Syariah, Helmi Kamal, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), Anita Marwing, Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK), Sukirman N, Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M), Rukman AR Said, serta Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM), Muammar Arafat Yusmad.

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow