IAIN Palopo Siapkan Belasan Mahasiswa Upgrade Bahasa Asing di Kediri

IAIN Palopo Siapkan Belasan Mahasiswa Upgrade Bahasa Asing di Kediri

Pendidikan | Hijaupopuler.id

Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo akan segera mengirim 16 mahasiswa ke Kediri, Jawa Timur, untuk memperdalam kemampuan bahasa asing mereka. 

Rektor IAIN Palopo, Dr. Abbas Langaji dalam rapat yang membahas program tersebut, menyatakan bahwa ini adalah salah satu inisiatif baru dalam pembinaan mahasiswa. 

“Program ini merupakan salah satu upaya pembinaan mahasiswa dan akan dilaksanakan untuk pertama kalinya. Mahasiswa kita akan dikirim untuk belajar bahasa asing di Kediri, Jawa Timur,” ujarnya dengan penuh harap.

Dengan harapan besar, rektor menekankan pentingnya kesuksesan program ini. Jika berhasil, tidak menutup kemungkinan program ini akan terus berlanjut di masa mendatang. Selama satu bulan, para mahasiswa akan menimba ilmu di Kediri, dengan segala biaya transportasi dan tempat pelatihan ditanggung sepenuhnya oleh kampus. Peserta program ini adalah 16 mahasiswa terpilih yang memenuhi syarat dari setiap fakultas.

Wakil Dekan III Fakultas Syariah, Muh Darwis, juga menyampaikan harapannya. Ia berharap para mahasiswa yang mengikuti pelatihan ini dapat membawa perubahan positif saat kembali. 

"Kami berharap mereka yang dikirim dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan maksimal karena ada amanah kepercayaan kampus yang harus dijaga," ujarnya.

Rapat yang dihadiri oleh Wakil Rektor III Dr. Mustaming, para Wakil Dekan Fakultas, dosen, dan sejumlah mahasiswa ini diakhiri dengan semangat bersama untuk mensukseskan program yang baru pertama kali diadakan ini.

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow